Beberapa profesional memperlakukan sociopathy dan psikopati seolah-olah merujuk pada sindrom yang sama atau berada dalam karakteristik yang sama, meskipun mereka sudah mengetahui bahwa karakteristik yang sama kemungkinan berkembang dari faktor penyebab yang berbeda. Penyidik lainnya (misalnya Lykken, Hare) telah menggunakan istilah sociopathy untuk menggambar individu yang memiliki karakteristik antisocial yang berasal dari adanya dorongan dari keluarga, masyarakat dan budaya yang menghasilan sikap dan juga perilaku yang bertentangan dengan norma yang berlaku di masyarakat. Dari perspektif ini, berbeda dengan psikopat, individu dengan sociopathy ini mungkin memiliki kesadaran akan hal yang baik maupun yang buruk dan mungkin mampu menunjukan adanya kesetiaan pada kelompok mereka sendiri atau subkultur yang ada. Hal ini berarti ada perbedaan dalam karakteristik yang mencirikan psychopathy dan juga sociopathy. Namun, belum ada cara yang pasti untuk menyelesaikan isu sini hingga ditemukan cara untuk melakukan asesmen pada kasus sociopathy.
Sindrom psychopathy merupakan sebuah sindrom campuran yang mungkin bersinggungan dengan beberapa gangguan lainnya termasuk narsistik, histrionik dan ganggungan ambang, serta gangguan kepribadian antisocial. Dari gangguan kepribadian ini, maka digabung menjadi kedalam satu kategori yang digunakan oleh psikiater yang disebut dengan cluster B personality disorders. Meskipun banyak orang yang menggunakan kata sociopath untuk seseorang yang memiliki gangguan kepribadian antisocial, seperti yang telah ditulis sebelumnya, bahwa tidak ada kesepakatan dalam mendefinisikan kata tersebut. Dalam hal arti dari kata sociopath dan psikopat: DSM IV (Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders of the American Psychiatric Association), arti dari gangguan kepribadian antisocial adalah : “Gangguan kepribadian antisocial memiliki karakteristik berupa kurangnya kepedulian terhadap moral dan juga standar yang berlaku di lingkungannya. Adanya ketidakmampuan untuk menjalin hubungan ataupun begaul dengan orang lain. Indovidu dengan gangguan seperti ini disebut dengan psikopat atau sosiopat.
Namun, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, hampir seluruh peneliti psikopati tidak setuju dengan pendapat ini karena mereka percaya bahwa dua gangguan ini tidak sama. Dengan cara umum untuk memahami perbedaan dari kedua gangguan ini, walaupun definisi dari gangguan kepribadian antisocial (DSM-IV) adalah adanya impulsivitas dan tidak ada perasaan untuk memenuhi tanggung jawab dalam hidupnya dan perilaku antisocial itu sendiri merupakan komponen dari psikopati, hal ini tidak efektif untuk memberikan spesifikasi pada komponen afeksi dan interpersonal dari individu penderita psikopati yang dijadikan karakteristik utama dari gangguan psikopati itu sendiri.
Isu ini seolah tertutupi oleh adanya bukti yang menyatakan bahwa gangguan kepribadian antisocial adalah suatu hal yang dimensional, setidaknya pada level pengukuran yang sama. Hal ini berarti bahwa individu dapat bebeda tergantung pada derajat keparahan gangguannya. Maka dari itu, perkiraan prevalensinya bergantung pada batas yang digunakan pada proses diagnosis. Dalam pembuatan DSM-V yang baru, kategori baru dalam disfungsional psikologis, termasuk pada adanya pengertian baru dan juga kriteria diagnosis yang baru untuk gangguan kepribadian sedang berada pada tahap pembelajaran. Meskipun DSM V masih belum diselesaikan, ada rekomendasi dari tim penyusun sebelumnya yang menyatakan bahwa gangguan kepribadian antisocial dapat kembali diformulasikan sebagai Tipe Antisosial/Psikopati dalam gangguan kepribadian. Deskripsi yang disusulkan untuk tipe gangguan kepribadian ini dititikberatkan pada kriteria PCL-R untuk psikopati. Lembaga kami berharap bahwa kaya psikopati akan termasuk dalam gangguan kepribadian spesifik pada DSM-V. Kami berniat untuk memberikan informasi lebih dalam website ini tentang adanya perubahan dalam kategori DSM V yang telah difinalisasi.
Jika anda merupakan seseorang yang peduli tentang seseorang yang menderita gangguan kepribadian antisocial atau gangguan kepribadian yang lain yang memiliki karakteristik psikopati, anda sangat diperbolehkan dan dipersilahkan untuk menggunakan dan menfaatkan situs ini untuk mencari dukungan ataupun informasi.